Steel wire rope bisa dikatakan sangat multifungsi. Memiliki berbagai macam ketebalan yang berbeda, berkat konstruksinya yang tangguh dan kuat, membuat wire rope menjadi pilihan populer untuk digunakan dalam kebutuhan rumah tangga. Namun pertanyaannya, sebagai pemilik rumah, tahukah Anda bagaimana cara memotong tali kawat dengan tepat dan aman?
Meskipun bisa dibilang sangat simpel, namun untuk memastikan hasil pemotongan wire rope yang tepat, Anda membutuhkan alat yang tepat dan tingkat akurasi yang tajam terhadap keseluruhan detail.
5 Langkah Sukses Memotong Wire Rope
1. Pilih Alat yang Tepat
Memotong ukuran wire rope tentu saja tidak sama seperti memotong tali biasa atau benang. Alat yang tepat dan efektif dibutuhkan untuk memotong wire rope karena tebal dan strukturnya yang terpuntir. Kami akan merekomendasikan untuk memakai diagonal cutter atau cold chisel untuk memotong wire rope dengan cepat dan mudah.
Memilih alat yang salah untuk memotong ukuran wire rope selain sulit, juga bisa memberikan hasil yang buruk. Inilah kenapa Anda harus selalu mengecek ketebalan tali kawat dan pilih alat pemotong yang cocok untuk pekerjaan tersebut. Pada akhirnya, yang terpenting ialah waktu dan penggunaan sumber daya yang tepat dan efektif.
2. Tahap Persiapan
Sebelum Anda memulai pekerjaan memotong wire rope, Anda harus lakukan pengaturan tempat kerja yang baik dan cocok untuk bekerja terlebih dahulu. Maksud dari poin persiapan ini adalah selain mempersiapkan tempat kerja yang baik, juga harus mempersiapkan diri Anda untuk mengerjakan proyek pemotongan ukuran wire rope.
Sebelum mencoba memotong tali kawat, pastikan Anda sudah mempersiapkan diri. Gunakan perlengkapan keselamatan dengan lengkap, pastikan pula Anda mendapatkan cahaya yang cukup untuk menerangi sekaligus meningkatkan visibilitas kawat. Sebaiknya gunakan perlengkapan keselamatan yang telah tersertifikasi untuk bekerja di bawah area dengan tingkat pemanasan tinggi.
Pertahankan cengkeraman wire rope dan tangan Anda. Jika Anda tidak memakai sarung tangan, maka kemungkinan keringat di tangan bisa membahayakan proses pemotongan ukuran wire rope itu sendiri. Jadi pastikan memakai sarung tangan pengaman untuk mencegah terjadinya cedera.
3. Lakukan Pengukuran yang Tepat
Langkah selanjutnya adalah ketahui ukuran wire rope. Pengukuran ini sangat penting untuk mengetahui ukuran wire rope dengan menyeluruh. Silahkan lakukan pengukuran setidaknya 2 kali sebelum memulai, agar hasilnya benar-benar akurat. Caranya Anda bisa melepaskan kawat dari gulungan yang terbungkus kemudian ukur panjangnya. Anda juga bisa memakai spidol atau pulpen untuk menandai area yang harus dipotong para wire rope. Dengan pengukuran wire rope yang tepat mengarah pada penggunaan pemotong yang tepat.
4. Potong Tali Kawat dengan Tepat dan Cepat
Setelah mendapatkan ukuran wire rope, kini saatnya Anda memotong wire rope sesuai ukuran panjang yang telah ditandai. Lakukan dengan tepat dan cepat. Tempatkan wire rope ke dalam alat yang Anda gunakan. Lalu periksa tanda yang harus dipotong dan berikan tekanan stabil pada alat. Pertahankan tekanan yang konsisten pada alat dan tali sampai hasil pemotongan benar-benar sesuai.
5. Berikan Sentuhan Akhir
Sesudah potongan wire rope yang Anda ukur sudah dipotong, terapkan beberapa sentuhan akhir yang mesti dilakukan. Meskipun tidak begitu penting, namun dengan beberapa sentuhan akhir ini bisa meningkatkan penampilan dan fungsi tali kawat secara signifikan.
Misalnya saja menyediakan sepasang penjepit crimping satu tangan dan berbagai ferrule aluminium. Jadi, pastikan tidak terlihat ada untaian atau tali kawat yang terbuka agar tidak berbahaya.
Apa Saja Jenis-Jenis Wire Rope?
Kamu mungkin bertanya-tanya, apakah wire rope memiliki beberapa jenis selain ukuran wire rope yang berbeda? Sebenarnya tali kawat tidak mempunyai tipe tertentu, hanya saja wire rope mempunyai bentuk. Alat ini dapat dibedakan saat manufaktur karena proses membuat kabel galvanisasi ini. Berikut beberapa bentuk tali kawat, diantaranya cable, wire, core, dan multi wire strand.
Bagaimana Cara Memakai Pemotong Diagonal Untuk Memotong Tali Kawat?
Menggunakan pemotong diagonal untuk memotong ukuran wire rope adalah cara manual terbaik. Hal yang harus Anda lakukan ialah memutuskan pemotong dengan benar sesuai ukuran tali. Apabila ketebalannya lebih dan Anda menyesuaikan pemotong berdasarkan ketebalan tersebut tentu hasilnya tidak akan sesuai harapan. Oleh karena itu, Anda memerlukan pita pengukur, spidol dan pemotong diagonal. Silahkan buka rahang lalu tempatkan kawat ke dalamnya. Pastikan kabel terpasang dengan benar, Dan kini cukup tekan dan potong kawat dengan benar.
Bagaimana Menggunakan Cold Chisel Untuk Memotong Wire Rope?
Alat pemotong wire rope lainnya ialah pahat dingin atau cold chisel. Jika Anda mempelajari cara menggunakan alat ini, maka Anda tidak membutuhkan alat lain untuk memotong ukuran wire rope. Saat memotong wire rope, Anda memerlukan pita pengukur, palu, meja kerja, dan alat pemotong cold chisel. Kini tandai area yang akan dipotong silahkan tandai memakai spidol. Letakkan kawat di atas meja kerja dan pegang pahat menggunakan ibu jari. Letakkan pahat di atas tanda. Laluย pukul palu pada pahat dan pemotongan pun selesai.
Tips Aman Menggunakan Wire Rope
Tali kawat yang putus bisa menyebabkan insiden serius pada tambang, sehingga peringatan terkait keselamatan tambang harus diperhatikan. Wire rope yang sering putus diakibatkan oleh beban kejut ketika beban diterapkan pada tali yang sudah kendur. Lalu ketika tingkat kendur pada tali habis, beban kejut akan terjadi dan menghasilkan gaya yang sangat tinggi pada tali.
Untuk menghindari tali yang kendur dan situasi lain yang menyebabkan beban kejut pada tali, MSH telah merekomendasikan hal berikut :
- Lakukan pengecekan dan pemeliharaan secara berkala pada tali agar mekanisme keselamatan saat penggunaan tetap terjaga.
- Kerekan dan elevator semuanya harus dilengkapi oleh perlindungan overtravel, sebab overtravel yang tidak disengaja bisa membuat tali tersengat.
- Jangan melepaskan rem atau beban yang menempel pada tali kawat tanpa memeriksa ukuran tali untuk memastikan agar tidak kendur atau tersangkut pada apapun. BACA JUGA: Panduan Lengkap Mengenal Wire Rope
Merawat Tali Kawat Dengan Baik
1. Potong dan Ambil Tali Kawat dengan Hati-Hati
Memotong wire rope sebenarnya bukan hal yang sulit dilakukan, namun sangat penting bagi kinerja tali kawat. Pengikatan yang tepat harus diterapkan di kedua ujung tali untuk melindungi agar tali kawat tidak kendor. Bagian ujung yang diambil dengan tidak tepat bisa mengakibatkan distorsi pada tali. Jika Anda memakai tali kawat yang tidak diikat dengan benar akan menyebabkan distribusi beban tidak merata di atas untaian, sehingga membuat usia penggunaan tali menjadi lebih pendek.
2. Hati-Hati Saat Bongkar Muat
Jika Anda berurusan dengan kebutuhan bongkar muat barang dengan tali kawat dalam koil atau gulungan, penting untuk diketahui bahwa menjatuhkan gulungan selama proses tersebut, bisa mengakibatkan kerusakan serius pada wire rope. Maka dari itu, penting sekali menangani gulungan tali kawat dengan hati-hati dan fokus agar tidak merusak atau menjatuhkan gulungan.
3. Lakukan Pelatihan Pada Operator Untuk Melakukan Tugas Pemasangan Tali Kawat
Sesudah Anda dan staf mendapatkan pelatihan yang tepat, maka Anda akan mengetahui betapa pentingnya memperhitungkan diameter wire rope yang akan digunakan pada peralatan, seperti yang telah ditentukan oleh pabrik. Memasang ukuran diameter yang salah bisa mengakibatkan tali gagal atau membuat masa pakainya lebih pendek sebab tali bisa terjepit ke ruang yang ukurannya lebih kecil sehingga dapat merusak integritasnya.
Diameter tali kawat biasanya ditentukan dengan cara mengukur lingkaran luar untaian, sebagai dimensi terbesar.
Itulah pembahasan lengkap terkait cara memotong wire rope dengan benar dan tepat, serta tips-tips terkait penggunaan dan perawatan tali kawat. Jika Anda membutuhkan tali kawat untuk keperluan proyek Anda, silahkan cek dan pesan tali kawat di Megajaya.co.id.