Megajaya Jual Beam Trolley Beragam Tipe dan Ukuran
Jual Electric Trolley, Jual Plain Trolley, Jual Geared Trolley Merk Toyo
Pilih Beam Trolley Terbaik Untuk Memindahkan Barang
Setiap industri yang memerlukan alat angkat, maka diperlukan beam trolley atau girder trolley untuk memindahkan beban berat yang dibantu menggunakan rantai penarik. Setiap alat bantu lifting dan rigging menawarkan fungsi berbeda, dengan fitur dan bentuk yang juga tidak sama. Meskipun demikian semuanya diperlukan mengingat beban yang diangkut berbeda.
Penggunaan Girder Trolley
Beam trolley atau Girder Trolley mempunyai kegunaan dapat membantu berbagai macam pekerjaan untuk mengangkat beban atau melakukan bongkar muat dan peralatan di industri berat. Bahkan alat ini dapat dipakai untuk menggerakkan chain block ke samping kanan dan kiri atau dengan cara horizontal. Di bagian dalamnya ada banyak komponen penting.
Troli ini biasanya mempunyai rantai tangan melingkar, serta terhubung langsung dengan sprocket. Selain itu, bagian ini termasuk alat dengan roda gigi untuk memfasilitasi proses pergerakan pada roda saat operator atau orang menarik rantai. Sehingga troli dapat bergerak secara perlahan ke arah berlawanan saat rantai ditarik. Karena fungsinya cukup vital, wajar jika banyak industri membutuhkan geared trolly untuk proyek.
Fitur yang Ditawarkan Geared Trolly
Girder trolley mempunyai spesifikasi berbeda dengan trolley lainnya. Kapasitas pengangkatan barang yang bisa dipakai menggunakan alat ini yaitu dari 1-10 ton. Sementara untuk rantai pengangkatan atau lifting mempunyai panjang sekitar 3 m, 5m, hingga 7m.
Setiap trolley yang dijual di Megajaya.co.id dirancang dengan tingkat presisi sangat tinggi. Anda dapat mengaktifkan pemosisian trolley dengan tepat menyesuaikan lintasan.
Trolley didesain sedemikian rupa untuk memenuhi kebutuhan pekerjaan. Roda yang terdapat pada troli sangat presisi dan akan memutar pada bantalan roda. Seluruh troli mempunyai rubber end stop dan anti jump bars sesuai standarnya.
Beam Trolley
Berbeda dengan geared trolley, beam trolley merupakan jenis konveyor pertama yang digunakan. Sangat cocok pada balok pengangkatan dan seringkali diaplikasikan untuk menggantung peralatan. Selain mudah dipasang dan digunakan, juga lebih hemat biaya. Bahkan, alat ini juga bisa memindahkan produk tanpa masalah.
Jika dilihat dari keserbagunaan, sulit untuk mengalahkan beam trolley. Conveyor khusus tersebut sangat ideal untuk pabrik perakitan otomotif dan bengkel. Pada beberapa opsi, anda bisa memilih jenis beam trolley yang sesuai kebutuhan.
Keuntungan memilih trolley ini yaitu alat ini bisa menangani beban berat yang berbeda. Dengan kinerja yang juga berbeda untuk dipilih dalam proyek pekerjaan.
Temukan Beam dan Girder Trolley di Megajaya
Untuk mendapatkan beam trolley terbaik sesuai kebutuhan, anda bisa menemukannya di Megajaya.co.id. Salah satu merk terbaik yang ditawarkan adalah girder trolley dari Kondotec dengan kapasitas yang berbeda, menyesuaikan aktivitas pekerjaan. Ada beberapa fitur yang bisa anda temukan pada geared trolley Megajaya, diantaranya gear guide mechanism yaitu mekanisme roda gigi untuk memudahkan mobilisasi dan safety bumper untuk pengaman ekstra melindungi roda dan gear dari benturan.